Makna dari lagu Adele – One and Only
Lagu ini lagu
cinta. Sedikit membahas tentang bagaimana proses cinta itu terjadi. Sadar atau
tidak, bertumbuhnya cinta bukanlah sepenuhnya dari hati. Tetapi otak dan
fikiran. Bila kita mencintai seseorang, hati ini ingin rasanya bisa mencintai
orang itu sepenuhnya. Bagaimana hati bisa mewujudkan apa yang diinginkannya?
Hati memerintah otak kita ini untuk berfikir setiap waktu. Memikirkan tentang
segala kebaikan, keindahan saat bersama,
canda tawa yang tercipta saat berdua, lalu setelahnya, otak mengirimkan
pesan ke hati tentang kebahagian-kebahagian tersebut. Sehingga hati merasa
senang dan bisa mencintai orang itu sepenuhnya. Begitu terus setiap waktu.
Sehingga otak terbiasa memikirkan orang itu dan dapat menggambarkan keanggunan
wajahnya dalam ekspressi yang sepeti apapun. Itulah keindahan cinta.
Adele, ingin kita
bisa melihat bisa juga merasakan, mengasosiasikan diri apa yang mungkin
dirasakan, dialami, dipikirkan, ditimbangkan rasa mereka yang kesulitan
menentukan keputusan untuk menjawab “iya” atau “tidak”. Lagu ini juga
menyiratkan rasa keyakinan untuk menjalin kembali suatu hubungan, satu pesan
yang tercantum dalam lagu ini adalah ingin meyakinkan diri sendiri untuk
meyakinkan orang lain.
0 komentar:
Posting Komentar