Makna dari lagu Demi Lovato – Skyscraper
Lagu ini sebenarnya
lagu penyemangat hidup, ingin merasakan kebebasan atas penindasan dari
seseorang. Lagu ini juga mengisyaratkan sesulit apapun kita dihancurkan,
dijatuhkan, merasa dikuasai oleh keserakahan cinta dan nafsu belaka, tapi tetap
bertahan dan “rising from the ground”.
Mencoba
mengambil kesempatan dan mengambil hak kita untuk memilih dalam hidup, tidak
menjalani hidup dengan satu cara tapi dengan “banyak” cara. Yang pada awalnya
menjadi pengikut lalu berputar arah menjadi seorang pemimpin, memimpin diri
sendiri dan orang yang butuh dipimpin.
Kesimpulannya lagu
ini mengajarkan kita bagaimana kita dapat bertahan dari terpaan masalah yang
ada, melalui lagu ini juga Demi Lovato menyampaikan pesan bahwa kita bisa
bangkit seperti terbitnya matahari, kuat seperti gedung pencakar langit, bagi
yang pernah disakiti hatinya, atau punya masalah keluarga, kita tidak boleh
lemah meski kita dihancurkan seperti gelas yang pecah lalu kita mencoba
menggabungkan gelas tersebut walau tetap seperti retak , setidaknya kita bisa
bertahan dan menunjukan kita bisa atau tidak melalui masa kehancuran itu, Demi
juga menyarankan harus tetap tebar senyuman walau otak dan hati sedang kacau.
Skyscraper - Pencakar Langit |
1 komentar:
Terima kasih maknanya sangat mendukung seperti yang saya alami sekarang ini, tapi kita tetap harus kuat..
Posting Komentar